Senin, 05 Desember 2016

Daftar Gmail | Cara Buat Email Gmail Baru di HP Android

Masih dalam tutorial cara buat akun di hp, kali ini adalah cara buat email baru di gmail pada hp android. Meskipun ada banyak yang sudah bisa membuat email di hp android, namun nyatanya masih banyak juga adek adek kita yang sering mencari bahkan bertanya pada yang bisa. Oleh karena itu saya membuat artikel ini yang bertujuan agar temen temen bisa membuat sendiri email gmail. Tanpa perlu bertanya tanya atau bingun dalam mencari cara buat email gmail di hp android.

Meskipun membuat email gmail bisa daftar melalui pc atau laptop, tapi kali ini saya khususkan melalui hp. Bahkan dalam tutorial kali ini pun sengaja saya lengkapi dengan gambar tangkapan layar atau screenshot pada saat saya menerapkan langkah membuat email gmail ini. Jadi pada intinya bagi kamu yang sedang membaca artikel ini maka sangat beruntung, karena saya buat dengan gambar dan penjelasan yang natinya pasti akan mudah dipahami para pembaca.

Agar tidak terlalu panjang artikel ini, maka kita segerakan saja membuat email gmail di hp android. Pastikan kamu menggunakan jaringan internet yang bagus, lebih baik menggunakan kneksi wifi yang kenceng agar nantinya tidak putus ditengah proses dalam langkah buat email gmail ini. Sudah siap buat email ?

1. Pertama kamu harus mencari menu seting yang ada di layar awal android, buka menu seting dan arahkan sedikit kebawah. Cari yang namanya Akun atau Tambah Akun, klik nila sudah ketemu.


2. Pada gambar diatas, coba lihat tanda plus di bawah, tekan saja itu dan kamu akan beralih modeh tambah akun seperti yang saya tunjukan pada gambar berikut.

 cara buat email

3. Sampai disini untuk membuat email gmail, tekan saja menu Google, kalau pada gambar screenshot saya ada pada menu nomor 4. Pada tahap ini tentu urutan pilihan akun berbeda beda, karena tergantung aplikasi apa yang sudah terinstall pada phone kita. Okey, klik menu google ya, dan berlanjut seperti dibawah.

4. Sekarang sudah saatnya kita mulai daftar email gmail. Masukan saja nama kamu, terserah ya mau di isi nama yang seperti apa. Maksudnya nama asli atau nama beken juga tidak apa apa.


5. Lengkapi data lahir, tinggal isi saja tanggal bulan dan tahun lahir. Jangan lupa juga pilih jenis kelamin, male untuk pria, female untuk perempuan dan other untuk jenis kelamin yang tidak mau disebutkan.


6. Kamu buat username untuk email gmail yang mau dibuat. Gampang, masukan saja nama atau alias tanpa spasi. Pada contoh ini saya menggunakan username alias zulkarnaendot id, ini adalah nama yang nantinya bisa saya gunakan untuk login email.


7. Buat password baru, minimal 8 karakter ya. Boleh menggunakan kombinasi huruf angka dan karakter simbol, samakan kolom bawah sesuai dengan password awal yang kamu buat dikolom atas. Kamu boleh membuat secara sederhana maupun rumit asal harus di ingat ya. Kalau kamu takut lupa, silahkan dicatat saja.


8. Sampai pada langkah memasukan nomor hp, temen temen boleh kosongkan saja kolom ini. Tapi kalau mau di isi juga tidak masalah, jadi terserah ya. Pada contoh ini saya memilih untuk mengosongkan aliat tidak saya isi, langsung Next.


9. Terms dan Privacy, kalau mau dibaca ya silahkan. Tapi kalau malas, langsung saja scroll ke bawah dan klik i agree.


10. Pastikan username dan kata sandi yang kamu buat sudah sesuai. Kalau sudah yakin bisa langsung klik next.


11. Seting payment atau pembayaran akun google, yang berfungsi bila nantinya temen temen mau belik aplikasi berbayar di play store. Kalau tidak, bisa lansgung checklist No thanks dan Continue.


12. Biarkan aplikasi untuk daftar gmail loading beberapa saat, hingga akhirnya kamu mendapatkan notifikasi baru. Bila kamu buka pemberitahuan dan seperti ini, maka selamat karena baru saja kamu telah berhasil mengikuti cara daftar gmail dengan benar. Dan akhirnya kamu pun sudah memiliki email gmail baru.

 cara buat email

Selesai sudah dan kamu sudah mempunyai akun google mail. Kamu sudah bisa menggunakan email ini untuk mengirim maupun menerima email, kamu juga bisa gunakan sebagai akun google play store. Jadi email gmail ini fungsinya banyak, bukan hanya sekedar untuk kegiatan surat elektronik [surel] atau email.

Selain menggunakan email di hp, kamu juga bisa login dan beraktifitas email gmail di PC atau Laptop. Cukup buka alamat gmail.com pada browser yang kamu gunakan dan masukkan username dan kata sandi yang tadi dibuat. Apakah sampai disini temen temen sudah paham tentang langkah membuat email ?, pasti sudah donk hehehe.

Kalau artikel ini bisa bermanfaat bagi kamu maka saya merasa sangat puas karena sudah bisa membuat artikel yang positif meskipun hanya sebuah cara membuat gmail baru di HP Android. Temen temen juga boleh share link artikel ini ke facebook atau twitter, caranya mudah karena hanya tinggal klik saja salah satu tombol dibawah artikel ini. Terimakasih..

Sumber artikel : http://langkahcarabuat.blogspot.com/2016/12/cara-membuat-email-baru-di-hp-android.html

Artikel Terkait

Daftar Gmail | Cara Buat Email Gmail Baru di HP Android
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

1 komentar:

19 Juni 2017 pukul 10.51 delete

sekarang jadi mengerti caranya buat email gmail lewat hp kek gini,,, mampir juga ke sini lah sob : Masuk Instagram Lewat Facebook

Reply
avatar